Sebagai vendor yang mendominasi penjualan smartphone Android di dunia, Samsung tampaknya terus berinovasi dengan menampilkan fitur-fitur terbaru yang memanjakan pengguna. Kali ini, yang dimanjakan adalah pengguna Samsung Galaxy S III, di mana mereka dapat menikmati update Premium Suite yang sebelumnya dibenamkan di Galaxy Note.
Disebut sebagai 'Premium Suite Upgrade', fitur teranyar ini bisa memaksimalkan fungsi kamera. Jadi, tentunya bisa kamu bayangkan, akan seperti apa kualitas kamera Galaxy S III yang sebelumnya dikenal sebagai salah satu kamera ponsel terbaik.
Dari fitur kamera teranyar yang ada, salah satunya adalah mode lowlight yang memungkinkan pengambilan gambar lebih baik tanpa flash. Dengan begitu, kamu bisa menangkap momen-momen indah secara lebih indah sekalipun dalam kondisi lowlight. Selain itu terdapat Best Face Feature, di mana pengguna dapat memilih wajah mana yang terbaik dalam satu foto saja.
Samsung mengumumkan upgrade ini pada hari Jumat (7/12/2012) kemarin, namun sayangnya belum ada kabar pasti mengenai kapan update ini akan diberikan kepada para pengguna Galaxy S III secara simultan. Buat kamu yang penasaran seperti apa update terbaru ini, silahkan simak video dibawah ini:/
0 komentar:
Posting Komentar